Seri We Love Rasulullah
Rasulullah yang Zahid
Assalammu’alaikum, adik-adik….
Zuhud adalah salah satu akhlak utama seorang muslim. Terutama saat di hadapannya terbentang lebar kesempatan untuk meraih kebahagiaan dunia. Apakah itu kekuasaan, harta, kedudukan, dan segala fasilitas lainnya.
Disaat orang-orang terlena dengan dunia, maka Rasulullah berbeda. Beliau hidup dengan sederhana, dan tidak bermewah-mewahan. Bahkan beliau menambal bajunya sendiri yang robek. Seringkali dirumah Rasulullah, tidak ada sesuatupun yang bisa dimakan, sehingga beliaupun berpuasa dan bahkan mengganjal perutnya dengan batu untuk menahan lapar. Sungguh akhlak beliau patut kita teladani.
Selain itu Rasulullah Saw juga seorang yang sangat gemar beibadah. Selalu sholat tepat waktu dan mengerjakan amalan-amalan sunnah lainnya. Seperti membaca doa sebelum tidur. Nah, adik-adik yuk kita teladani sifat beliau melalui kisah seru dan penuh hikmah.
Di buku ini, adik-adik akan menemukan kisah 25 cerita seru Rasulullah yang Zuhud & Gemar Beribadah. Biar lebih asyik dan seru, kalian juga bisa meminta ayah dan bunda untuk menemani membaca berbagai kisah di buku ini. Selamat membaca.
"Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri tauladan yang baik
bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan)
hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah." (QS Al-Ahzab :21)
Wassalammu’alaikum.
-salam-
Kak Mirna dan Kak Wafa
0 Response to "Seri We Love Rasulullah"
Posting Komentar