Ternyata waktu tak akan kembali


“Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar berada dalam kerugian. Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal sholeh dan nasihat-menasihati supaya menetapi kebenaran” (Qs. Al-Ashr: 1-3)

Ternyata waktu itu tak akan kembali.
Nafas yang kuembuskan pada detik ini pun akan berlalu dan tak akan kembali.
Denyut jantungku yang berdetak pada detik ini pun akan berlalu.
Waktu; detik dan menit yang ku rasakan saat ini akan pergi berlalu dan tak akan kembali.
Karena waktuku akan terus berputar sampai ia menemui takdirnya untuk berhenti.

Andai saja waktuku bisa berulang
Pasti ku 'kan perbaiki segala waktu yang telah terbuang dan hilang.
Tapi, waktu tak kan berulang dan tak bisa diperbaiki.
Malam akanberakhir dan hari akan berganti.
Matahari akan berganti bulan.
Bunga-bunga 'kan layu dan mati.
Ya Allah, ampunilah aku yang telah menyia-nyiakan waktu.
Betapa banyak waktu yang telah kulalui dan kuisi dengan perbuatan sia-sia.







  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Ternyata waktu tak akan kembali"

Posting Komentar