Mengajarkan Akhlak Lewat Bercerita


Pendidikan akhlak merupakan permasalahan utama yang selalu menjadi tantangan sepanjang sejarah. Akhlak dan perilaku suatu generasi sangat menentukan akhlak dan perilaku umat-umat sesudahnya. Salah satu metode pengajaran akhlak yang efektif adalah dengan memberikan teladan atau menjadi model (contoh) kepada anak. Untuk itu, orang tua hendaknya menjadi model yang baik bagi anaknya. Sejatinya, dalam memberikan model dan contoh akhlak yang baik berpakulah kepada akhlak manusia paling mulia, Rasulullah saw.. Sungguh, Rasulullah adalah manusia yang mempunyai akhlak yang agung. Beliau adalah penyampai risalah yang benar dan kelak akan memberikan syafaat di Padang Mahsyar. Sejarah pun tak mampu mengingakarinya bahwa akhlak dan perilaku Rasulullah begitu indah dan mulia. Sudah sepatutnyalah kita meniru teladan akhlak Rasulullah dan mengajarkannya kepada anak-anak sejak usia dini .
Banyak cara yang dapat dilakukan orangtua, guru, atau orang dewasa lainnya dalam mengajarkan teladan akhalak yang baik kepada anak-anak. Salah satunya adalah bercerita. Dengan bercerita, karakter anak akan mudah terbentuk dan nilai-nilai kebaikan akan mudah diserapnya. Gaya bercerita hendaknya menjadi bagian terpenting yang diperhatikan. Berceritalah semenarik mungkin dengan penuh kasih sayang sehingga membuat anak terpukau. Selama bercerita, peluk dan sentuhlah dengan lembut si anak. Pelukan dan sentuhan akan membuat anak merasa bahagia. Perasaan tersebut akan membuat anak mudah menyerap informasi dan transfer nilai kebaikan yang terkandung dalam kisah akan mudah ditangkapnya. Selain transfer nilai, bercerita juga mendekatkan hubungan orang tua dan anak.
Bagi umat muslim, tak perlu jauh-jauh dan bersusah payah dalam mencari sumber kisah yang akan diceritakan kepada anak. Dalam Al-Quran, hadits, dan lainnya bertebaran kisah-kisah teladan. Bahkan sebagian besar isi Al-Quran berupa kisah. Kisah teladan kebaikan yang ada dalam kisah Rasul dan para sahabatnya bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menanamkan dan mengajarkan akhlak yang baik kepada anak.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Mengajarkan Akhlak Lewat Bercerita"

Posting Komentar